cara packing kayu

Packing kayu merupakan salah satu bahan kemasan yang sangat efektif dan direkomendasikan guna melindungi barang selama pengiriman berlangsung. Biasanya, paket barang pecah belah dan mudah rusak seperti barang elektronik yang menggunakan jenis packing satu ini.

Soal ketahanan dan kekokohan packing kayu tidak perlu diragukan lagi, Pengiriman hingga ke seluruh Indonesia juga dapat dipastikan aman ketika Anda menggunakan packing satu ini. 

Bagi Anda yang ingin menggunakan packing kayu sebagai bahan kemasan Anda, haruslah memiliki keterampilan khusus. Hal ini guna memastikan packing aman dan kokoh selama pengiriman. 

Maka dari itu, guna membantu Anda berikut kami berikan informasi terkait cara packing kayu yang baik dan benar, sehingga memberikan kualitas yang tinggi pada kemasan pengiriman Anda!

Baca juga: Jasa Ekspedisi Cargo Kirim Motor Jakarta Ke Ambon, Maluku

Cara Packing Kayu Yang Benar dan Aman Dengan 4 Langkah

Dengan packing kayu, dapat dipastikan paket pengiriman Anda akan jauh lebih aman. Dalam pembuatannya, jenis packing satu ini dapat dilakukan secara mandiri berikut langkah-langkahnya kami berikan untuk Anda.

  • Ukur Paket Anda 

Langkah pertama sebelum Anda membuat packing kayu adalah mengukur paket pengiriman Anda. Perhatikan ukuran barang mulai dari panjang, lebar, tinggi, serta volumenya. Setelah itu sesuaikan dengan kayu yang akan dijadikan packing. Hal ini bertujuan untuk menghasilkan dimensi packing yang sesuai dengan barang.

Baca juga: Jasa Cargo Ekspedisi Pengiriman Barang dan Motor Harga Murah Dari Jakarta Ke Jayapura

  • Pilih Material berkualitas

Setelah tahap pertama selesai siapkan kayu yang sudah terpotong sesuai dengan ukurannya. Setelah itu pilihlah kayu sesuai dengan karakteristik yang Anda inginkan. Beberapa jenis kayu berikut ini mungkin bisa menjadi salah satu pilihan Anda dalam pembuatan packing kayu.

  • kayu randu
  • kayu mahoni 
  • multiplek

Hindari penggunaan bahan kayu yang rentan dan mudah lapuk. Karena dengan kayu yang kuat, barang Anda selama pengiriman sudah pasti terjaga dan tidak mudah rusak.

Baca juga: Jasa Cargo, Ekspedisi, Pengiriman Barang dan Motor Murah Dari Jakarta Ke Manado

  • Tambahkan Bubble Wrap

Tahap selanjutnya adalah, pastikan paket atau barang Anda terbungkus bubble wrap. Bahan satu ini juga penting dalam menghantarkan ataupun meredam getaran selama pengiriman. Lapislah barang secara baik dan benar, jangan berikan ruang kosong, agar barang Anda tidak bergeser lalu mengalami benturan. 

Baca juga: Jasa Cargo Pengiriman Barang Jakarta Kupang NTT Murah

  • Buat Packing Sesuai

Setelah barang siap, buatlah kotak packing kayu sesuaikan dengan ukuran barang. Berikan ukuran tambahan pada kayu sebagai sambungan sehingga packing dapat terikat atau terpasang dengan baik. Jika ada rongga pada kotak kayu, tambahkan bahan yang mampu mengisi ruang tersebut seperti kertas.

Baca juga: Ekspedisi Jasa Cargo Jakarta Ke Denpasar, Bali

  • Berikan Stiker Fragile 

Tahap terakhir yang dapat Anda lakukan adalah berikan label fragile. Walaupun sudah menggunakan packing kayu yang mampu menahan benturan keras. Namun, tetap saja label atau stiker fragile perlu ditambahkan guna memberikan informasi bahwa barang pengiriman tersebut harus dilakukan secara hati-hati. BIasanya label ini diberikan pada barang yang rawan rusak seperti barang elektronik ataupun barang pecah belah. 

Penutup

Itu dia cara packing kayu yang baik dan benar. Selain bentuk dan struktur packing yang baik, bahan atau jenis kayu juga perlu Anda perhatikan guna memberikan tingkat keamanan yang jauh lebih tinggi dan tidak mudah rusak. 

Selain itu, berikan juga label dan alamat yang lengkap guna memudahkan kurir dalam pengiriman serta mempercepat barang sampai ke tangan penerima. 

Namun, jika pembuatan packing kayu terkesan sulit untuk dilakukan, Anda dapat menggunakan layanan packing dari jasa pengiriman. Melalui layanan ini packing barang akan terjamin karena dilakukan oleh profesional. 

Selain itu, melalui layanan packing jasa pengiriman, Anda juga akan disediakan garansi sehingga memberikan proteksi lebih tinggi pada barang selama pengiriman berlangsung. 

Scroll to Top